Aneka Resep 1001 Masakan: 2017

Thursday, November 23, 2017

Cara Membuat Lumpia

Foto KlikSehat.com.



Bahan Isi untuk Lumpia:


  1. 75 gram bihun, diseduh 
  2. 4 butir bawang merah, dicincang halus 
  3. 1 buah cabai merah besar, dibuang bijinya, dicincang kasar 
  4. 100 gram udang giling 
  5. 1 butir telur 
  6. 75 gram wortel, diiris panjang 
  7. 50 gram buncis, diiris serong panjang 
  8. 1 sendok teh garam 
  9. 1/2 sendok teh gula pasir 
  10. 50 ml air 
  11. 2 tangkai seledri, diiris halus 
  12. 2 sendok makan minyak untuk menumis 

Bumbu Halus:

  1. 3 siung bawang putih 
  2. 1/4 sendok teh merica 
  3. 1/2 sendok teh ebi, diseduh, disangrai 

Cara Pengolahan :

  1. Isi: panaskan minyak. Tumis bawang merah, bumbu halus, dan cabai merah sampai harum.
  2. Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna. Sisihkan ke pinggir wajan.
  3. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir. Tambahkan wortel dan buncis. Aduk sampai layu.
  4. Masukkan bihun, garam, gula pasir, dan air. Masak sampai matang dan meresap. Tambahkan daun seledri. Aduk rata.
  5. Ambil selembar kulit pangsit. Beri isi. Lipat dan gulung. Rekatkan dengan putih telur.
  6. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai matang.
  7. Hasil 26 buah.

Resep Udang Saus Tiram

Image result for udang saus tiram




Bahan Udang Saus Tiram Pedas :

  1. 200 gr Udang segar
  2. 1 genggam Kacang Kapri muda
  3. 1/4 siung Bawang Bombay, iris tipis
  4. 80 ml Air
  5. Minyak untuk menumis


Bumbu Saus :

  1. 1 ruas Jahe, memarkan
  2. 1 sdm Saus Tomat
  3. 2 sdm Saus Sambal
  4. 3 sdm Saus Tiram
  5. Merica secukupnya
  6. Garam secukupnya




Cara Memasak Udang Saus Tiram Pedas :

  1. Goreng Bawang bombay hingga layu.
  2. Tambahkan jahe, kemudian tumis sampai harum.
  3. Masukkan kacang kapri dan 2 sdm air, masak sampai matang.
  4. Tambahkan udang segar, masak sampai berubah warna.
  5. Masukkan saus tomat, saus sambal, saus tiram, merica, garam dan sisa air.
  6. Masak hingga bumbu merasuk dan agak kental.
  7. Angkat dan sajikan hangat.

Resep Nasi Kebuli Kambing

Image result for nasi kebuli kambing


Rasanya yang khas, nasi kebuli sangat cocok juga dinikmati saat masih panas pada saat musim hujan dengan aroma cengkih nya yang kental .


Bahan :

  1. 4 sdm margarine / mentega
  2. 150 g bawang Bombay, cincang halus
  3. 10 cm kayu manis
  4. 1/2 butir biji pala, memarkan
  5. 5 butir cengkih
  6. 8 butir kapulaga
  7. 300 g daging has kambing, potong-potong kecil
  8. 500 ml air
  9. 1 kg beras yang pulen, cuci bersih lalu tiriskan
  10. 750 ml susu cair/santan


Bumbu yang dihaluskan:

  1. 10 butir bawang merah
  2. 5 siung bawang putih
  3. 4 cm jahe
  4. 1,5 sdm ketumbar, sangrai
  5. 1/2 sdt merica butiran, sangrai
  6. 2 sdt garam
  7. Pelengkap:
  8. 3 sdm bawang merah goreng
  9. 2 sdm kismis.


Cara membuat resep Nasi kebuli kambing :

1. Panaskan margarine / mentega hingga meleleh pada wajan. Masukkan bumbu lalu aduk hingga harum dan matang.
2. Masukkan kayu manis, cengkih dan kapulaga. Aduk hingga wangi.
3. Tambahkan daging kambing yang sudah dipotong-potong campur dengan bumbu yg sudah dimasak, aduk hingga kaku.
4. Tuangi air, masak hingga daging kambing hampir lunak dan kuah habis. Angkat.
5. Kukus beras selama 30 menit hingga setengah matang. Angkat.
6. Taruh beras dalam panci, tuangi susu/santan. Jerangkan di atas api sambil aduk rata.
7. Tambahkan daging kambing tumis, aduk rata hingga susu/santan habis. Angkat.
8. Kukus kembali selama 30 menit hingga matang lalu angkat.
9. Nasi kebuli kambing siap disajikan panas dengan bahan Pelengkapnya.

Hasil Resep Nasi Kebuli Kambing diatas dapat dinikmati untuk 8 orang.

KENTANG MUSTHOFA

Image result for kentang mustofa




Bahan:

- 1 kg kentang, potong seperti korek api atau pakai alat serutan, rendam dengan air kapur sirih sebentar (kapur sirihnya sdikit aja), cuci bersih dan tiriskan. Lalu goreng sampai kering.

Bumbu yg dihaluskan:

- 5 bawang putih
- 4 bawang merah
- 7 cabe merah
- sedikit gula merah
- 4 sdm gula pasir
- garam dan penyedap secukupnya

Cara membuat:

* Tumis bumbu halus dengan minyak yg agak banyak, jangan diberi air agar kentangnya nanti ngk mudah melempem.

* Masukan gulpas, garam, penyedap. Setelah bumbu matang matikan api lalu masukan kentang sudah digoreng, aduk2 sampai rata dan angkat.


* Simpan kentang musthofa di tempat / toples kedap udara agar tetap renyah.

RESEP TONGSENG KAMBING


Related image

Bahan:

- 1/2 kg daging kambing
- 4 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk
- 3 bh serai digeprek
- 1 ruas jahe digeprek
- garam, gulpas
- merica bubuk
- 2 sdm kecap
- 2 bh tomat, 1 tomat potong jadi 4 bagian
- kol, potong-potong


Bumbu yg dihaluskan:

- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 6 bh cabe keriting merah
- 1/4 butir pala
- 1/2 sdt jinten
- 4 bh kemiri

Cara membuatnya:

* Daging domba dipotong-potong, lalu direbus dgn 1 ltr air sampai empuk, dan sisihkan.
* Tumis sampai harum bumbu halus, sereh, daun salam, daun jeruk, dan jahe.
* masukan daging kambing dan air kaldunya, garam, gulpas, merica bubuk, kecap
* Masak hingga airnya mengental.
* masukan tomat dan kol, aduk rata dan sajikan

Resep Empal Gentong

Foto KlikSehat.com.



Bahan yang di butuhkan :




  1. 500 gram daging kambing atau sapi atau bisa menggunakan campuran jeroan sapi seperti babat/usus/paru sapi
  2. 500 ml santan kekentalan sedang
  3. 800 ml s/d 1 liter air untuk merebus daging


Bumbu dihaluskan:



  1. 6 siung bawang merah
  2. 4 siung bawang putih
  3. 5 butir kemiri, disangrai
  4. 3 ruas jari kunyit
  5. 2 ruas jari jahe
  6. 1 batang serai ambil bagian putihnya saja
  7. 1 sendok makan ketumbar sangrai
  8. 1 sendok teh merica butiran
  9. 1/4 sendok teh jintan 
  10. 3 sendok makan minyak untuk menumis



Bumbu lainnya:

  1. 5 butir cengkeh
  2. 1 batang kayu manis
  3. 3 buah kapulaga
  4. 2 buah kembang lawang/pekak
  5. 5 lembar daun jeruk purut
  6. 5 lembar daun salam
  7. 3 ruas jari lengkuas, dipipihkan
  8. 3 sendok makan gula Jawa, sisir halus
  9. 1 sendok makan garam
  10. 3 sendok makan air asam Jawa


Pelengkap:

  1. 1 ikat kecil daun kucai, rajang kasar
  2. bawang merah goreng secukupnya
  3. 2 batang daun bawang, rajang halus
  4. cabai bubuk atau cabai rawit yang ditumbuk kasar
  5. irisan jeruk nipis
  6. kerupuk


Cara membuat:



  1. Siapkan daging yang sudah dicuci hingga bersih, potong-potong ukuran 2 x 2 cm. Sisihkan.
  2. Siapkan panci yang akan digunakan untuk memasak empal. Panaskan 1 sendok makan minyak. Tumis daging kambing sambil diaduk-aduk hingga permukaannya tampak berubah menjadi kecoklatan. Daging akan mengeluarkan minyak yang banyak, jika minyak terasa kurang tambahkan 2 sendok makan minyak dan panaskan hingga benar-benar panas sebelum digunakan untuk menumis bumbu.
  3. Masukan bumbu halus, tumis hingga harum dan matang. Tandanya bumbu terlihat berwarna lebih tua. Tambahkan rempah daun dan semua bumbu lainnya. Tumis hingga bumbu rempah layu.
  4. Tuangkan sekitar 500 ml air, masak hingga daging dan jeroan menjadi empuk dan matang. Jika daging belum empuk sementara air menjadi berkurang, tambahkan 500 ml air kembali dan masak hingga daging benar-benar empuk.
  5. Usahakan kuah di panci tersisa sekitar 500 ml. Jika kuah habis digunakan untuk merebus daging, tambahkan sekitar 200 ml air. Masukkan santan, gula, garam dan air asam Jawa. Rebus dengan api sedang sambil diaduk-aduk hingga santan mendidih dan harum matang. Jaga jangan sampai santan tidak pecah. Santan yang matang akan mengeluarkan aroma yang harum, berminyak permukaannya dan berwarna lebih gelap. Saat dirasa maka kuah terasa tidak cemplang atau mentah.
  6. Cicipi rasanya, sesuaikan gula dan garam. Angkat dan taburi dengan 1/2 porsi daun bawang.
  7. Sajikan empal gentong dengan nasi atau lontong, plus taburan daun kucai, bawang merah goreng, daun bawang dan kucuran jeruk nipis. Santap bersama kerupuk dan sambal ulek. Super yummy

Resep Rendang Padang Asli, Kering dan Enak

Foto KlikSehat.com.


Bahan-bahan untuk membuat rendang

  1. Daging sapi ½ kg
  2. Kelapa parut 150 gr, sangrai hingga kering
  3. Santan kental 400 ml

Bumbu halus untuk membuat rendang

  1. Jahe 1 ruas
  2. Lengkuas 1 ruas
  3. Kunyit 1 ruas
  4. Daun kunyit 1 lembar
  5. Ketumbar 1,5 sendok teh
  6. Lada putih 1,5 sendok teh
  7. Cabai merah 8 buah
  8. Bawang putih 4 siung
  9. Bawang merah 7 biji


Bahan tambah

  1. Sereh 1 batang, ambil bagian putihnya dan memarkan
  2. Daun jeruk 2 lembar, hilangkan tulang daunya
  3. Asam kadis 1,5 buah
  4. Bawang merah 3 biji, iris tipis
  5. Garam secukupnya
  6. Gula merah 1 sendok teh, sisir halus
  7. Minyak goreng secukupnya


Cara membuat rendang padang kering

  1. Panaskan minyak, masukan bawang merah yang sudah diiris.
  2. Masukan bumbu halus, sereh, daun kunyit dan daun jeruk. Tumis hingga mongering.
  3. Masukan daging sapi yang sudah dicuci bersih.
  4. Tuangkan santan kental sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan.
  5. Kecilkan api, tambahkan garam, gula merah, asam kandis, masak sampai daging sapi terasa empuk.
  6. Masukan kelapa sangrai, aduklah sampai kuah santan mengering.
  7. Rendang padang kering sudah siap disajikan
  8. Demikianlah resep rendang padang kering. 
  9. Anda bisa menyajikan makanan ini ketika lebaran, atau hanya untuk dikonsumsi bersama keluarga.

Wednesday, November 22, 2017

SAMBAL GORENG PETE AMPELA

Foto KlikSehat.com.


Bahan yang di perlukan :


* 100 g ampela, rebus, potong potong
* 2 buah kentang, potong dadu, goreng 
* 2 papan petai, kupas kulitnya
* 3 buah cabe merah besar, iris serong
* 2 lembar daun salam
* 2 lembar daun jeruk
* 2 btg serai geprek
* 1 sdt air asam jawa
* garam + gula secukupnya


Bumbu Halus:

* 5 buah bawang merah
* 3 siung bawang putih
* 5 buah cabe merah keriting
* 5 buah cabe rawit
* 2 buah tomat

Cara Membuat:

>> Tumis bumbu halus hingga harum, masukan irisan cabe, daun jeruk, daun salam & serai. aduk rata.
>> Masukan air asam jawa, gula & garam secukupnya. aduk rata.
>> Masukan ampela, tentang & petai, aduk hingga rata & bumbu meresap.
>> Angkat & Sajikan.

AYAM GORENG LENGKUAS

Foto KlikSehat.com.


Bahan-bahan:

  1. 1 kg ayam
  2. 20 siung bawang merah
  3. 11 siung bawang putih
  4. 125 gram lengkuas
  5. 15 cm jahe (memarkan)
  6. 2 batang sereh (memarkan)
  7. 4 cm kunyit
  8. 8 lembar daun jeruk
  9. 5 lembar daun salam
  10. 5 butir kemiri
  11. 2 sdt bawang putih bubuk
  12. 1 sdm ketumbar bubuk
  13. 600 ml air
  14. lada bubuk secukupnya 
  15. garam
  16. gula
  17. kaldu bubuk

Cara Membuat:


>> haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, laos, dan kunyit.

>> masukkan air ke wajan, tambahka sereh, salam, jahe, ketumbar bubuk, daun jeruk, lada, gula,   

     garam, bawang putih bubuk, dan kaldu bubuk. nyalakan api. aduk rata dan diamkam sampai 
     mendidih.

>> bila sudah mendidih, masukkan ayam.masak hingga air habis.

>> pisahkan ayam dengan bumbunya.

>> Goreng ayam sampai tingkat kematangan yang disukai tiriskan, kemudian goreng bumbunya 

     sampai renyah kecoklatan dan tiriskan dengan saringan. sajikan

RENDANG AYAM KAMPUNG

Foto KlikSehat.com.



Bahan yang diperlukan :

* 1 ekor ayam kampung, potong potong
* 2 genggam kelapa parut, sangrai, tumbuk hingga halus / keluar minyak 
* 1000 ml santan
* 5 lembar daun jeruk
* 2 lembar daun kunyit
* 3 lembar daun salam
* 3 batang serai geprek
* 2 potong asam kandis
* garam + gula secukupnya


Bumbu Halus :

* 1 sdt ketumbar
* 8 buah bawang merah
* 5 buah bawang putih
* 15 buah merah keriting
* 1 ruas jahe
* 1 ruas kunyit
* 5 butir kemiri
* 1 ruas lengkuas

Cara Memasaknya:

>> Tumis bumbu halus hingga harum, masukan jg daun jeruk, daun salam, daun kunyit & serai. aduk hingga rata & layu.

>> Masukan ayam, aduk hingga rata, masak hingga air dlm ayam kering.


>> Masukan santan, aduk & masak hingga mendidih.


>> Masukan asam kandis, kelapa parut goreng yg sudah dihaluskan, garam + gula sesui rasa. aduk rata. Masak hingga kuah mengering & ayam empuk.


>> Angkat & Sajikan

Semur Daging Sapi Cincang dan Kentang + Kecap Ikan

Foto KlikSehat.com.



Bahan-bahan :


  1. 500 gram daging sapi giling
  2. 3 buah kentang kupas dan potong sesuka hati
  3. 2 buah bawang bombay ukuran sedang
  4. 2 siung bawang putih
  5. 2 sdm saus tiram
  6. 1 sdm saus tomat
  7. 600 ml air
  8. 1/4 sdt pala bubuk
  9. 1 buah tomat merah besar
  10. 2 sdm margarin
  11. kecap manis, gula pasir, garam, lada bubuk, kaldu bubuk, dan kecap ikan secukupnya 


Cara membuat:


>> Panaskan margarin.


>> Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai layu. Masukkan daging cincang dan aduk rata. Masak hingga daging berubah warna.

>> Bila daging sudah berubah warna masukkan kecap manis, gula, saus tiram, garam, kaldu bubuk, pala bubuk, lada bubuk, kemudian aduk rata.

>> Masukkan air, tomat, kentang, dan saus tomat. Aduk rata masak sampai bumbu meresap dan kentang empuk.

>> Kalau sudah empuk kentangnya, tambahkan kecap ikan (saya pakai sekitar 4 x tuang cepat. Aduk rata dan tes rasa.


>> Sajikan.

Cake kukus ubi ungu sehat tanpa pengembang

Foto Rosaeni Olshop.


Bahan-bahan


  1. 200 gram ubi ungu kukus
  2. 150 gram tepung beras
  3. 20 gram tepung ketan item(putih jg bs)
  4. 3 butir telur ayam
  5. 140 gram gula pasir
  6. 1 sachet skm putih
  7. 1/2 sdt garam
  8. 65 ml santan instan
  9. 40 ml minyak goreng
  10. 1/2 sdt vanily bubuk


Langkah :


  1. panaskan kukusan,bungkus tutupnya dg kain bersih.
  2. blender ubi kukus beraama minyak gorenh,santan n skm
  3. Kocok telur,gula,garam n vanily smp mengembang,masukkan tepung beras n tepung ketan sambil diayak,aduk rata tambahkan ubi halus aduk rata
  4. Tuang kedalam loyang sesuai selera(saya pakai loyang tulban) yg telah diolesi sedikit minyak/margarin,kukus dg api besar kurleb 30 menit
  5. keluarkan dr kukusan,biarkan agak dingin,keluarkan cake dari loyang,potong sesuai selera

Resep Puding Brownies

Foto Monde.id.



Bahan:

  1. 2 bks agar-agar plain
  2. 4 lembar roti tawar
  3. 1 butir kuning telur
  4. 100gr gula pasir
  5. 1liter susu UHT rasa coklat
  6. 3 sendok makan bubuk coklat

Foto Monde.id.


Cara membuat:


  • Blender semua bahan sampai halus
  • Masak dengan api kecil sampai meletup-letup ( pasti kan agar-agar terus diaduk sampai proses selesai agar coklat tidak hangus )
Foto Monde.id.
  • Matikan api, aduk terus sampai uap panas berkurang
  • Setelah uap berkurang Cetak agar-agar dalam loyang

Foto Monde.id.

  • Simpan dalam lemari pendingin
  • Siap disajikan

Resep Es Santan Durian Susu

Foto Resep Masakan Dapur.

Bahan-bahan es santan


  1. 1 ½ Liter santan kental (usahakan menggunakan santan kelapa baru)
  2. 80 gram gula pasir putih
  3. 50 gram daging durian
  4. susu kental manis putih
  5. ½ sdt vanili serbuk
  6. ½ sdt garam halus
  7. 2 lembar daun pandan (tali simpul )
  8. es balok (hancurkan terlebihdahulu)

Cara Membuat Es Santan Durian Susu


  1. Siapkan wadah untuk merebus santan kelapa.
  2. Kemudian masukan daun pandan yang sudah ditali simpul, usahakan gunakan api kecil agar santan tidak terlalu gosong, aduk santan hingga kental dan tidak pecah.
  3. Masukan gula pasir putih kedalam rebusan santan, lalu vanili serbuk, aduk lagi hingga larut dan tercampur semua.
  4. Bila sudah larut dan matang, angkat rebusan tadi dan diamkan hingga dingin.
  5. Siapkan wadah mangkuk atau gelas, lalu masukan es balok yang sudah kecil-kecil, kemudian Mulai tuangkan air rebusan santan kelapa kental kedalam wadah yang sudah diisi es balok secara perlahan.
  6. Sajikan es santan kental susu untuk keluarga dirumah.


Resep Es Durian Kombinasi

Foto Resep Masakan Dapur.


Bahan Es Durian Kombinasi:


  1. 1 liter santan dari 1 butir kelapa parut
  2. 50 gram coklat, dimasak pekat
  3. 100 ml krim kental
  4. 600 gram daging buah tanpa biji, bekukan daging buah durian dalam freezer hingga disajikan
  5. 100 gram es serut.

Bahan untuk Sirop Gula:

  1. Rebus hingga kental : 300 gram gula pasir dan 200 ml air
  2. Rebus hingga menjadi sirup karamel

Cara membuat Es Durian Kombinasi:


  1. Didihkan santan sabil di aduk-aduk agar tidak pecah. Kemudain angkat dan dinginkan. Sisihkan
  2. Lelehkan cokelat masak, tambahkan krim kental, aduk rata. Angkat
  3. Ambil durian beku, masukkan ke dasar gelas saji. Tambahkan sirop gulu, tuangi santan dan tambahkan es serut.
  4. Tuangkan cokelat leleh.
  5. Sajikan dingin-dingin.

Resep Es Krim Durian

Foto Resep Masakan Dapur.






Bahan:


  1. 150 gram buah durian
  2. 250 ml susu cair
  3. 100 gram gula pasir
  4. 250 gram whipped cream
  5. 500 ml santan
  6. garam secukupnya


Langkah-langkahnya:


  1. Rebus susu, gula, garam dan santan hingga mendidih, aduk hingga rata, angkat dan dinginkan.
  2. kocok whipped cream hingga naik, masukkan rebusan tadi dan aduk hingga rata.
  3. Tambahkan daging durian, aduk hingga rata.
  4. Taruh adonan dalam wadah, dinginkan dalam lemari pendingin selama 2-3 jam.
  5. Angkat dan kocok sampai halus, masukkan lagi dalam lemari pendingin.
  6. Ulangi hal tersebut sebanyak 2 kali dan hingga adonan membeku.
  7. Pindahkan es krim ke lemari es selama 20 menit.
  8. Es krim siap untuk dinikmati.

Rahasia Membuat Es Durian Paing Enak

Foto Resep Masakan Dapur.

Bahan-bahan untuk membuat Es Durian :

  1. Daging durian 3 mata, pilih yang matang.
  2. Es serut 300 gr.
  3. Santan kental 100 ml, matang.
  4. Sirup vanilla 5 sdm.
  5. Gula pasir secukupnya.
  6. Kelapa muda 100 gr, diserut.
  7. Markisa 3 buah.

Cara Membuat Es Durian :Dibawah ini adalah tahapan dalam membuat Es Durian yang enak:


  1. Langkah awal adalah merebus santan yang diberi gula,rebus santan sampai mendidih dan dinginkan.
  2. Siapkan gelas saji, dan masukkan durian berikut kelapa muda, dan buah markisa.Susun dengan rapi.
  3. Selanjutnya tuangkan santan yang telah dingin, dan tambahkan sirup vanilla serta Es serut secukupnya.
  4. Es Durian Yang Paling Enak telah jadi dan siap disajikan.
  5. Sajikan segera, selagi Es belum mencair.

 — 


Friday, November 3, 2017

Tips Memasak Nasi Agar Tidak Mudah Basi dan Tahan Lama


Image result for rice photography

Nasi merupakan makanan pokok atau wajib, khususnya untuk masyarakat Idonesia sendiri.
Makanan yang kaya akan karbohidrat ini biasanya dikonsumsi selama tiga kali dalam sehari, baik itu ketika sarapan, makan siang atau makan malam dalam berbagai macam bentuk olahan tertentu, seperti nasi putih yang dikonsumsi dengan ditemani lauk atau sayur, nasi goreng atau varian nasi lainnya yang ada di Indonesia.
Sebelum dikonsumsi atau diolah menjadi berbagai macam olahan nasi, tentunya nasi yang awalnya berbentuk beras harus dimasak terlebih dahulu. Memasak nasi sebenarnya merupakan tugas yang sangat mudah bahkan bisa dilakukan oleh siapa saja. Namun meskipun begitu, tetap saja ada beberapa orang terlebih lagi para ibu rumah tangga yang merasa kesal dan geram ketika memasaknya, dimana biasanya mereka mendapatkan masalah akan hasil yang didapatkan, seperti misalkan nasi menjadi lembek sehingga akan mudah atau cepat basi. Jika seperti itu, nasi akan tidak tahan lama dan terpaksa harus memasak nasi kembali untuk dihidangkan pada acara makan selanjutnya.
Image result for menanak nasi

Nah, bagi anda yang biasanya mengalami masalah atau kejadian seperti ini, maka untuk saat ini anda jangan lagi merasa khawatir. Ada cara yang bisa dilakukan ketika memasak nasi agar nasi tidak mudah basi dan tahan lama. Penasaran seperti apa cara yang dimaksud? Untuk mengetahuinya anda bisa langsung simak pembahasan di bawah ini.

Tips Memasak Nasi Agar Tidak Mudah Basi dan Tahan Lama

  1. Langkah pertama yang harus anda lakukan ketika hendak memasak nasi agar nasi tidak mudah basi dan bertahan lama yaitu, mencuci terlebih dahulu beras yang akan anda masak.
  2. Jika sudah dicuci dan akan dimasak, anda harus memastikan terlebih dahulu apakah takaran air dan berasnya sesuai atau tidak. Dianjurkan takaran air yang digunakan jangan terlalu banyak.
  3. Siapkan jeruk lemon, lalu peras airnya. Kemudian, tambahkan perasan air jeruk lemon tersebut. Jika anda akan memasak beras sebanyak 1 liter, maka anda bisa menambahkan 1/2 buah air perasan jeruk lemon atau anda bisa memasukan sekitar 2-3 helai daun pandan ke dalam wadah yang akan digunakan untuk memasak atau menanak beras.
  4. Setelah itu, masak beras di dalam rice cooker sampai matang.
Sebenarnya, kunci untuk membuat nasi agar lebih tahan lama dan tidak mudah basi yaitu terletak pada takaran air ketika memasak. Resep ini akan berhasil atau tidak tergantung terhadap beras yang ditanak, apakah beras terlalu lembek ataukah sebaliknya. Takaran air yang digunakan terlalu banyak ketika memasak beras akan mengakibatkan nasi menjadi terlalu lembek, sehinga dengan begitu akan menyebabkan nasi itu sendiri menjadi cepat basi dan tidak tahan lama, karena nasi akan mengeluarkan air seperti lendir. Oleh sebab itu, sangat penting jika anda menambahkan perasan air jeruk lemon ke dalam nasi yang ditanak dengan tujuan untuk menjaga kualitas nasi. Selain dapat mempertahankan kelayakan nasi itu sendiri, menggunakan air perasan jeruk lemon pun akan membuat warna nasi menjadi lebih cerah dan bersinar. Sedangkan penggunaan pandan akan menbuat nasi menjadi lebih harum dan rasanya lebih gurih.
Itulah tips memasak nasi agar tidak mudah basi dan bisa bertahan lama. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
Yuk share tips ini kepada teman-teman anda yang ada di facebook atau twitter, tambahkan pula komentar pada kolom yang sudah tersedia di bawah ini.